Bernard Arnault CEO Louis Vuitton yang Sempat Dinobatkan Sebagai Orang Terkaya Dunia

Redaksi | 12 Agustus 2021 | 15:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Bernard Arnault adalah Ketua dan CEO LVMH Moët Hennessy – Louis Vuitton, grup penghasil produk mewah terkemuka di dunia. Majalah Forbes Mei 2021 lalu menempatkan Bernard Arnault sebagai orang terkaya di dunia dengan perkiraan kekayaan bersih mencapai 186,3 miliar dolar AS, di atas Jeff Bezos yang sebelumnya dinobatkan sebagai orang terkaya. Tapi posisi orang terkaya dunia saat ini kabarnya kembali ditempati Jeff Bezos.

Seperti dikutip dari lama lvmh.com, Bernard Arnault lahir dari keluarga pemilik industri di Roubaix, Prancis pada tanggal 5 Maret 1949. Dia sekolah di Ecole Polytechnique. Usai menamatkan sekolah, Bernard Arnault memulai karir profesionalnya sebagai seorang insinyur di perusahaan konstruksi Ferret-Savinel dan berturut-turut dipromosikan ke berbagai posisi manajemen eksekutif sebelum menjadi Ketua pada tahun 1978.

Bernard Arnault tetap berkarier di perusahaan itu sampai tahun 1984, ketika ia melakukan reorganisasi perusahaan induk Financière Agache. Dia sukses mengembalikan grup ke profitabilitas saat memulai strategi mengembangkan perusahaan produk mewah terkemuka di dunia. Dalam prosesnya, ia menghidupkan kembali Christian Dior sebagai landasan organisasi baru.

Bernard Arnault mulai menjadi pemegang saham mayoritas LVMH Moët Hennessy – Louis Vuitton pada tahun 1989, dan sukses menciptakan grup produk mewah terkemuka di dunia. Selain menjadi Ketua dan CEO perusahaan LVMH, dia juga menjadi Presiden Dewan Direksi Groupe Arnault S.E. (perusahaan induk milik keluarganya).

Arnault sudah menikah dan memiliki lima anak. Seiring kesuksesannya dia juga telah dianugerahi gelar kehormatan Grand Officier de la Légion d'Honneur dan Commandeur des Arts et des Lettres.

Tampaknya brand-brad mewah seperti Louis Vuitton milik Bernard Arnault tak terpengaruh oleh pandemi Covid-19. Terbukti dengan kekayaannya yang justru terus bertambah.

Penulis : Redaksi
Editor: Redaksi
Berita Terkait